Soft Opening Jogja Medical Center X ZGlow Clinic, Klinik Kecantikan dan Kesehatan Keluarga

Saya lajang dan masih belum merencanakan pernikahan dalam waktu dekat ini. Walau temen-temen seusia saya udah banyak yang berkeluarga, saya tetep masih belum kepikiran untuk memulai hubungan rumah tangga. Well, no pressure. Saya malah bersyukur dengan lingkar pertemanan saya yang beraneka ragam. Saya bisa belajar dari mereka yang udah memulai marriage life terlebih dulu. Nggak sedikit juga yang udah punya anak dan memasuki usia aktif sekolah.

Saat berteman dengan mereka yang udah punya anak, biasanya hal yang paling sering saya denger sebagai seorang "single" adalah, "Dipuas-puasin tuh masa lajang... Ntar kalau udah punya anak, udah nggak bisa sebebas dulu waktu masih sendiri. Mau pergi aja susah, apalagi perawatan". Kalau kek gini situasinya, saya cuma bisa ngebatin. Antara bersyukur sama sebel sih. Tapi lebih dominan perasaan sebelnya. Kenapa?

Bersama dengan temen-temen ((( sebaya ))) dari Jogja Bloggirls

Yha ini antara nakut-nakutin buat nikah apa iri sama "kebebasan" yang masih saya punya sebagai seorang single sih sebenernya? HAHAHA. Saya emang belum merasakan gimana rasanya jadi seorang ibu, gimana rasanya mengurus keluarga dan merawat si kecil. Tapi, menurut saya, nggak bisa perawatan itu hanya alasan. Semua orang bisa menyempatkan. Perkaranya, mau nggak mendiskusikannya terlebih dulu dengan suami supaya bisa menyempatkannya? Anak mau ditinggal sama siapa kalau ibunya perawatan? Gitu nggak? CMIIW, yha.

Lantas solusi untuk masalah ini kayak gimana? Saya nggak punya jawaban pasti karena perkara seperti ini balik lagi ke kondisi rumah tangga masing-masing. Nah, beberapa waktu lalu, saya dapet informasi seputar klinik kecantikan yang berada dalam suatu klinik kesehatan keluarga. Klinik ini diyakini sebagai klinik yang ramah anak karena di dalamnya juga terdapat berbagai fasilitas yang bisa dimanfaatkan oleh anak-anak.

Para founder dan co-founder Jogja Medical Center dan ZGlow Clinic

Fasilitas di Jogja Medical Center dan ZGlow Clinic

ZGlow Clinic, namanya. Klinik kecantikan ini adalah bagian dari Jogja Medical Center, sebuah klinik yang mengusung konsep family clinic di mana seluruh anggota keluarga bisa datang untuk mengonsultasikan kesehatannya. Jadi nggak cuma masalah kecantikan dan kesehatan kulit saja yang difasilitasi, tapi juga masalah kesehatan lain secara general. Bersama dengan founder Jogja Medical Center, Mbak Fitri Zulya, dan co-foundernya, Mbak Tasniem Rais, saya dan temen-temen blogger dipertemukan di satu ruangan dalam Soft Opening Jogja Medical Center dan ZGlow Clinic.

Berbicara seputar fasilitas, seperti yang sudah saya sebutkan sebelumnya, Jogja Medical Center melayani konsultasi kesehatan secara general. Di dalamnya terdapat Poli Umum, Poli Gigi, dan Klinik Tumbuh Kembang Anak. Nah, di klinik tumbuh kembang anak ini ada fasilitas assesment yang bisa dimanfaatkan untuk mengetahui seberapa jauh perkembangan dan pertumbuhan anak. Misal ada keterlambatan yang dialaminya, orang tua bisa mencari tau tindak lanjutnya di sana.

Bersama dengan para blogger Jogja, dr. Milka Anisya dan Mbak Fitri Zulya ngobrolin seputar fasilitas di Jogja Medical Center dan ZGlow Clinic

Now, back to the ZGlow Clinic! Dalam event ini, kami para blogger juga diajak ngobrol lebih jauh seputar berbagai jenis perawatan yang ada di sana. Bersama dengan dr. Milka Anisya, kami diperkenalkan lebih dalam mengenai perawatan kulit seperti Platelet Rich Plasma (PRP), Vampire Facial Treatment, IPL, Laser Glowing, dan lain-lain.

Klinik Keluarga dan Kecantikan yang Ramah Anak

Setelah ngobrol-ngobrol dengan para dokter, kami diajak berkeliling Jogja Medical Center untuk melihat langsung berbagai fasilitas yang ada di dalamnya. Jogja Medical Center dan Z Glow Clinic terdiri dari dua lantai. Lantai 1 untuk ruangan Poli Umum, Poli Gigi, ruang farmasi dan Z Glow Clinic yang terdiri dari ruang konsultasi dokter dan perawatan. Sementara di lantai 2 ada Klinik Tumbuh Kembang Anak dan Kids Corner. 

Perawatan kulit di ZGlow Clinic

Konsep desainnya seperti rumah sakit kecil. Setiap sudutnya sangat menyenangkan dan instagram-genic banget! Betah deh saya kalau disuruh berlama-lama di sana. Nggak serem seperti bayangan saya seputar klinik kesehatan yang biasanya.

Menurut saya, Jogja Medical Center hadir sebagai solusi fasilitas kesehatan all-in-one yang bisa dicoba oleh masyarakat Jogja pada umumnya dan siapa saja yang ingin memaksimalkan waktu perawatan bersama keluarga. Buat temen-temen yang udah punya anak, bisa niiih ngajak anak ke sini. Kamu perawatan, anak main di kids corner. Waktu pulang, badan seger, pikiran happy, anakmu pun juga nggak bete nungguin mamanya me time. Hihihi. Selamat mencoba!

See you on the next event, girls!

Post a Comment

9 Comments

Vika Kurniawati said…
psttt, Jogja Medical Center deket ma rumahku. Hanya perlu 7 menit sudah sampai pakai ojek online.
Ini ownernya JMC pinter nangkap peluang. Layanan untuk ibu dan anak ada semua. Si ibu bisa me time, si anak bisa bermain di kids corner atau ikut terapi juga kalau diperlukan. Tfs mb..
Yustrini said…
Fasilitasnya lengkap ya, bisa untuk me time bagi semua anggota keluarga.
Konsepnya ok banget. Dalam waktu dekat saya pengin ke Klinik Tumbuh Kembang Anak untuk assessment Dimas. Kebetulan cuma beberapa langkah Dari rumah kami :)
Dhita said…
Pas banget ini ya buat saya. Btw, alamat kliniknya di mana ya, Mbak?
Nisya Rifiani said…
Seru banget yah soft openingnya~ Rame banget cuantique-cuantique semuanyaaa, yg paling suka dekorasi ruangan dan tablenya tjakeupp banget...
Mei said…
Penasaran pengen nyobain treatmentnya, pengen bikin glowing kulitnya :)
Disma said…
iya nih tempatnya kece banget, dokter sama petugasnya juga ramah-ramah. mau periksa atau treatment jadi nggak takut deh
Eka wahyuni said…
Bisa perawatan sambil momong nih di sana..hihi pas banget buat emak kayak kita ya?